Dari hobi menjadi rejeki

Core business Dhabz Production
Core business Dhabz Production

Cara memulai bisnis paling gampang adalah dengan memilih salah satu aktivitas yang menjadi kegemaran atau hobi anda. Alasan paling logis kenapa memilih bisnis yang dikaitkan dengan hobi adalah, bahwa mengelola bisnis itu mesti fun dan full passions. Di saat kita mengerjakan atau melakukan hobi kita, pastinya hati kita selalu gembira, fun dan excited.

Seperti Dhabz Production, bisnis Event Production Support yang dikelola oleh Danang Jaka sejak tahun 2003, sosok entrepreneur muda yang ulet dan sabar. Bisnis yang diawali dari hobi bermain musik, meracik kompilasi lagu-lagu, serta merakit sound system.

Saking seriusnya menekuni hobi sound system, Danang rela menghabiskan sebagian besar penghasilannya untuk membeli Audio System dan perlengkapannya. Danang juga serius mengikuti kursus privat Sound Engineering untuk menambah pengetahuan dan ketrampilan tentang Sound System.

Koleksi Audio System yang dimiliki telah menginspirasi Danang untuk memulai bisnis sewa Sound System. Bisnis sewa Sound System yang dimulai dari skala kecil, yakni melayani tetangga yang mempunyai hajat, sanak saudara, relasi dan sejawat di Kantor tempat bekerja, dan akhirnya masyarakat di wilayah Jabodetabek.

Rigging Stage & Giant Screen
Rigging Stage & Giant Screen

Seiring berkembangnya bisnis sewa Sound System, Danang bisa mengoptimalkan dan menjalin kolaborasi dengan jaringan perusahaan entertainment lain yang dijumpai kala melayani Customer. Jaringan relasi perusahaan entertainment yang bergerak di bidang sewa perlengkapan pesta, antara lain : Tenda Dekorasi, Air Conditioning (AC), Silent Genset, Rigging Stage, Multimedia, Photo/Video Shooting, Mobile Toilet, Giant Screen, TV Plasma, Kursi VIP/Sofa, Meja Persegi, Round Table, Pelaminan Pengantin, Catering.

Dhabz Production kini mengukuhkan diri sebagai perusahaan Event Production Support handal di wilayah Jabodetabek, berkembang dari embrio perusahaan bisnis Sewa Sound System skala kecil.

Benang merah : memilih jenis bisnis dari hobi yang dimiliki ; merubah hobi menjadi rejeki dari bisnis skala kecil ; mengoptimalkan dan berkolaborasi dengan jaringan relasi bisnis yang dimiliki ; berani menjalani proses bisnis secara bertahap.